Selasa, 18 Juli 2017

Harga dan spesifikasi Tablet Samsung Galaxy J

Harga dan spesifikasi Tablet Samsung Galaxy J

Harga dan spesifikasi Tablet Samsung Galaxy J  -*Samsung kembali merilis tablet terbaru yang memiliki layar berukuran 7 inci. Tablet bernama Galaxy Tab J tersebut akan menggantikan posisi Galaxy Tab 4 7.0 yang dahulu sama-sama dipasarkan pada rentang harga 2 Jutaan. Berbekal ukuran layar cukup besar, tentunya tablet ini akan mengasyikan ketika dipakai bermain game hingga menonton film. Terlebih sudah ada konektivitas 4G LTE yang membuat anda bisa mengakses internet secara cepat ketika streaming youtube ataupun menjalankan game online.
Spesifikasi tablet berlayar 7 inci ini cukup memuaskan, dan bisa bersaing melawan tablet 7 inci sekelasnya. Sayangnya tablet ini masih mengadopsi processor 32-Bit dan bodinya masih memakai material berbahan plastik. Mungkin hal ini dilakukan agar harga Samsung Galaxy Tab J tetap bisa dibanderol terjangkau, sehingga Samsung rela mengurangi kemampuan tablet ini. Nah, untuk melihat lebih jauh semua fitur yang ada didalamnya, silahkan simak ulasan ponselsamsung.com mengenai
Harga dan spesifikasi Tablet Samsung Galaxy J berikut ini. Tablet terbaru buatan Samsung ini akan dipasarkan untuk segmen entry-level dengan harga cukup terjangkau. Meski harga Samsung Galaxy Tab J dibanderol melebihi 2 Juta Rupiah, namun tablet ini menawarkan layar berukuran 7 inci yang dilengkapi panel PLS Capacitive Touchscreen dengan resolusi 800 x 1280 pixels. Layar tersebut memiliki kepadatan mencapai 216 ppi, sehingga tampilan gambarnya akan terlihat sangat jernih, dan bisa diandalkan untuk menampilkan berbagai konten multimedia, seperti film, foto, video, hingga game.Sangat disayangkan tablet ini belum dilengkapi lapisan antigores, jadi anda wajib melapisinya dengan screen guard. Sedangkan untuk desainnya, Galaxy Tab J memiliki bodi yang terbuat dari material berbahan plastik dengan ukuran dimensi panjang 186.9 mm, lebar 108.8 mm, dan ketebalan 8.7 mm. Tablet ini memiliki bobot sekitar 289 gram, sehingga tetap nyaman dioperasikan ketika anda memutar film ataupun bermain game. Sedangkan untuk sistem operasinya, Galaxy Tab J mengandalkan Android Lollipop 5.1 yang dibalut antarmuka TouchWiz.
Prosessor yang dipakainya sama persis dengan Samsung Galaxy J2 Pro. Dimana Samsung melengkapinya dengan chipset Spreadtrum SC8830 yang dipadukan dengan processor berkecepatan Quad Core 1.5 Ghz Cortex-A7. Kinerjanya cukup cepat, meski tergolong rendah untuk perangkat berbanderol 2 Jutaan. Yah, harga Samsung Galaxy Tab J memang tak bisa dikatakan murah, dan sayangnya hanya tersedia memori internal berkapasitas 8GB dan Ram sebesar 1.5GB. Selain itu, tersedia pula pengolahan grafis bertipe Mali-400MP2.
Media penyimpanannya cukup kecil, sehingga anda harus menambahkan microSD untuk menambah ruang penyimpanan tablet ini. Kemudian untuk urusan suplai daya, sudah terpasang baterai berkapasitas 4.000 mAh yang tergolong cukup besar, dan dijamin mampu bertahan lebih dari 5 Jam ketika dipakai memutar film ataupun konten multimedia lainnya. Menariknya lagi, tablet ini sudah mendukung fitur USB OTG, sehingga anda bisa menyimpan file ataupun file lainnya kedalam flash disk dan menghubungkannya melalui konektor USB OTG.
Review Tablet Samsung Galaxy Tab J
Sama seperti tablet Samsung pada umumnya, Galaxy Tab J memiliki kualitas kamera yang tergolong stanadar. Pabrikan asal Korea Selatan tersebut, melengkapi tablet ini dengan lensa 8 Megapixel yang memiliki aperture berukuran f/1.9, dan dibekali fitur Autofocus serta LED Flash. Kemampuan kameranya cukup baik, dan bisa diandalkan untuk mengabadikan foto ataupun merekam video hingga resolusi Full HD 1080p@30fps. Lalu ada pula beberapa fitur pendukung yang terdiri dari Geo-tagging, touch focus, face detection, serta mode HDR dan panorama. 
Harga dan spesifikasi Tablet Samsung Galaxy J Tablet ini kurang memuaskan ketika dipakai selfie, karena hanya tersedia kamera depan 2 Megapixel yang dilengkapi aperture berukuran f/2.2. Kamera tersebut lebih cocok dipakai video call maupun video chat. Terlebih tablet ini sudah dilengkapi teknologi 4G LTE yang membuatnya bisa terkoneksi ke dunia maya dengan sangat cepat, dan bisa diandalkan untuk streaming, browsing, hingga bermain game online. Inilah salah satu faktor yang menyebabkan harga Samsung Galaxy Tab J dibanderol mahal, karena sudah dilengkapi konektivitas internet super cepat.
Di sisi lain, tablet ini juga menawarkan beberapa fitur pendukung yang terdiri dari Wi-Fi 802.11 b/g/n, Bluetooth v4.0, dan port MicroUSB 2.0 yang mendukung USB OTG. Lalu ada pula navigasi GPS yang dilengkapi teknologi A-GPS serta Glonass. Tablet ini memang bisa diandalkan sebagai media komunikasi dan media hiburan, karena selain memiliki ukuran layar yang besar, anda juga bisa memakainya untuk telepon, sms, serta video call. Jadi wajar apabila Samsung berani membanderol harga Samsung Galaxy Tab J melebihi 2 Juta Rupiah.

Harga Samsung Galaxy Tab J

Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy Tab J

Body
  • Dimensi : 186.9 x 108.8 x 8.7 mm
  • Berat : 289 g
  • Tipe Layar : PLS capacitive touchscreen, 16M colors
  • Ukuran Layar : 7.0 inches, 800 x 1280 pixels (~216 ppi pixel density)
  • Material Bodi : Plastik
Konektifitas
  • Internet : HSPA, LTE Cat4 150/50 Mbps
  • Wireless : Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi Direct, hotspot
  • GPS : A-GPS, GLONASS
  • USB : microUSB v2.0
Dapur Pacu
  • OS : Android OS, v5.1 (Lollipop)
  • Memori : 8 GB (Support microSD)
  • Chipset : Spreadtrum SC8830
  • CPU : Quad-core 1.5 GHz Cortex-A7
  • GPU : Mali-400MP2
  • Ram : 1.5 GB
  • Baterai : Non-removable Li-Ion 4000 mAh
Kamera
  • Kamera Belakang : 8 MP, f/2.2, autofocus, LED flash
  • Video : [email protected]
  • Depan : 2 MP, f/2.2

Harga Samsung Galaxy Tab J

Harga Termurah
  • $185 (Rp. 2.4 Jutaan)
Baca Juga : Spesifikasi dan Harga Samsung Galaxy J2 Pro
Untuk mendapatkan tablet Android berlayar 7 inci ini, anda harus mengeluarkan uang sebesar USD$185 atau setara dengan Rp. 2.4 Jutaan. Harga Samsung Galaxy Tab J memang cukup lumayan, dan kabarnya tablet ini akan terlebih dahulu di pasarkan di Taiwan, jadi anda harus bersabar apabila tertarik membelinya di Indonesia. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai harga Samsung Galaxy Tab J di Indonesia, namun kemungkinan harganya tidak akan berbeda jauh dengan harga Samsung Galaxy Tab J di Taiwan, mari kita tunggu saja informasi selanjutnya terkait perilisan tablet ini di Indonesia.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Tab J

Kelebihan
  • Memilik layar berukuran 7 inci yang terlihat jernih dan tajam
  • Dibekali processor Quad Core 1.5 Ghz dan Ram berkapasitas 1.5GB
  • Kapasitas baterainya cukup besar, dan dijamin sangat awet
  • Dilengkapi konektivitas 4G LTE dengan kecepatan mencapai 150 mbps
  • Memiliki kamera belakang 8 Megapixel dengan fitur Autofocus serta LED Flash
Kekurangan
  • Layarnya belum dilindungi corning gorilla glass
  • Bodinya terbuat dari material berbahan plastik
  • Kamera depannya hanya 2 Megapixel
Baca Juga : Daftar Harga HP Samsung Android Terbaru
Dengan mengandalkan layar berukuran 7 inci serta konektivitas 4G LTE, tablet ini siap menarik minat konsumen di kelas menengah kebawah. Harga Samsung Galaxy Tab J yang dibanderol melebihi 2 Juta Rupiah membuatnya menjadi salah satu alternatif terbaik bagi anda yang mencari media hiburan yang memiliki layar berukuran besar, dan memiliki konektivitas internet yang cepat. Selain itu, tablet ini juga menawarkan dapur pacu cukup powerfull, sehingga mampu menjalankan beragam aplikasi dan game dengan lancar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar